Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sepulangnya dari tugas negara, namanya langsung masuk ke dalam skuad Persis Solo saat melakoni laga pekan keempat Liga 1 2024-2025.
Ia turun pada babak kedua pertandingan antara Persis melawan Madura United di Stadion Manahan, Surakarta, pada Jumat (13/9/2024) malam WIB.
Memasuki menit ke-67', ia langsung mencatatkan namanya di papan skor.
Gol itu juga menjadi yang pertama baginya di musim ini.
Hingga peluit tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan, Laskar Sambernyawa mampu menekuk Sape Kerrab dengan skor meyakinkan yakni 4-0.
Seusai laga, Sananta menghampiri awak media yang hadir di stadion.
Dalam keterangannya, ia berkomentar terkait nasibnya di timnas.
Untuk saat ini, ia hanya bisa sabar menunggu giliran bermain dari Shin Tae-yong.
Ia sangat menantikan kesempatan bermain dari pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Baca Juga: Kini Takut Mengejek, Media Vietnam Takjub Timnas Indonesia Dipuji FIFA