Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Sejumlah nama langsung muncul sebagai kandidat pengganti Graham Arnold, yang dibuat frustrasi oleh Shin Tae-yong di kandang Timnas Indonesia.
Arnold mundur sebagai pelatih Timnas Australia hari ini, Jumat (20/9/2024).
Chief Executive Officer Football Australia James Johnson percaya segera mendapatkan pelatih baru dalam 2 atau 3 minggu ke depan.
Arnold meletakkan jabatan setelah Australia mengalami awal yang buruk di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Johnson mengatakan FA telah bersiap menghadapi keputusan Arnold yang "lelah" dan "kehabisan tenaga" serta telah memulai proses mencari penggantinya, dengan mempertimbangkan kandidat dari Australia dan asing.
"Kami sudah mulai mencari pelatih baru," kata Johnson.
"Kami tahu pasarnya, kami tahu siapa yang tersedia dan saya ingin mengonfirmasi bahwa kami akan bergerak cepat untuk menunjuk pelatih permanen sebelum pertandingan berikutnya," imbuhnya.
Baca Juga: Graham Arnold Jadi Nama Terbaru, Shin Tae-yong Selayaknya Malaikat Pencabut Nyawa bagi 6 Pelatih Ini
Menurut Johnson, Timnas Australia harus langsung memiliki pelatih permanen, berbeda dengan tim wanitanya.
Timnas wanita Australia juga baru saja ditinggalkan pelatihnya, Tony Gustavsson, dan untuk sementara ditangani Tom Sermanni.