Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengaku merasa kasihan setelah Arsenal harus kehilangan sang kapten dalam waktu lama.
Kapten The Gunners itu dilaporkan akan berada di ruang perawatan selama delapan pekan ke depan.
Awal pekan ini, pelatih Arsenal Mikel Arteta mengonfirmasi bahwa cedera pergelangan kaki Odegaard tergolong parah.
Alhasil, Odegaard akan absen dalam sejumlah pertandingan besar di Liga Inggris dan Liga Champions.
Baca Juga: Legenda Man United Sindir Atmosfer Stadion Etihad Usai Man City Ditahan Imbang Inter Milan
Salah satu pertandingan yang terpaksa ia lewatkan adalah duel kontra Man City pada akhir pekan ini.
Arsenal akan bertandang ke markas sang juara bertahan dalam pertandingan pekan kelima Liga Inggris 2024/2025.
Pertandingan kedua tim akan berlangsung di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, Minggu (22/9/2024) malam WIB.
Absennya Odegaard tentu akan menjadi keuntungan bagi Man City, yang hanya unggul dua poin atas Arsenal.
Terlebih Arsenal tampak kekurangan kreativitas dalam dua pertandingan yang telah dilewatkan Odegaard.