Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-20 Indonesia dan Vietnam Hadapi Skenario Berbeda untuk Lolos Piala Asia U-20 2025

By Dwi Aryo Prihadi - Minggu, 29 September 2024 | 15:07 WIB
Timnas U-20 Vietnam vs Bhutan (VFF.ORG.VN)

SUPERBALL.ID - Timnas U-20 Indonesia dan Timnas U-20 Vietnam menghadapi skenario berbeda untuk lolos ke Piala Asia U-20 2025 di China.

Serangkaian pertandingan matchday terakhir Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 akan dihelat hari ini, Minggu (29/9/2024).

Di antara 11 wakil Asia Tenggara, tercatat ada lima tim yang masih memiliki peluang lolos ke putaran final.

Dua wakil ASEAN yang memiliki peluang lolos paling besar adalah Timnas U-20 Thailand dan Timnas U-20 Indonesia.

Baca Juga: Walau Cuma Butuh Hasil Seri Lawan Yaman, Indra Sjafri Tekankan Timnas U-20 Indonesia Dibentuk untuk Cari Kemenangan

Untuk informasi, 10 juara grup dan 5 runner-up terbaik berhak lolos ke putaran final pada tahun depan.

Indonesia akan menghadapi Yaman di laga terakhir Grup F sekaligus perebutan status juara grup.

Duel kedua tim bakal berlangsung di Stadion Madya, Jakarta, pukul 19.30 WIB.

Indonesia saat ini memimpin klasemen sementara Grup F dengan torehan 6 poin dari dua laga.

Skuad besutan Indra Sjafri itu memiliki poin yang sama dengan Yaman, namun unggul dalam selisih gol.