Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Punya Kans Menang yang Lebih Tinggi Dibanding Bahrain, Timnas Indonesia Diharamkan Sombong
Pada edisi 2022, hanya peringkat ketiga klasemen yang lolos ke putaran keempat.
Di Grup A Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2022, UEA finis di peringkat ketiga dengan 12 poin dan melaju ke putaran keempat.
Sedangkan di Grup B, Australia finis di peringkat ketiga dengan 15 poin
Hingga Piala Dunia 2022 dengan total 32 tim, kuota tiket lolos untuk Asia hanya 4-5 tim.
Namun, mulai Piala Dunia 2026 yang bertambah menjadi 48, Asia mendapatkan kuota 8-9 tim.
Itulah sebabnya, tim yang finis di peringkat keempat klasemen akhir grup putaran ketiga berhak melaju ke putaran keempat.
Realistiskah Timnas Indonesia menargetkan 15 poin untuk bisa masuk empat besar klasemen Grup C?
Berdasarkan kalkulasi SuperBall.id dalam delapan pertandingan sisa ini, Indonesia malah memiliki potensi meraih 16 poin.
Rinciannya, 1 poin dari dua laga melawan Australia, 4 dari Arab Saudi, 4 poin dari Bahrain, 6 poin dari China, dan 1 poin dari Jepang.
Bahkan, total poin itu bisa lebih jika Indonesia mampu mengalahkan Bahrain.
Pemain baru Timnas Indonesia Eliano Reijnders memiliki keyakinan untuk mewujudkan itu.
"Saya berharap di hari Kamis melawan Bahrain akan menjadi poin penuh pertama bagi kami. Itu akan sangat mengesankan," tegas pemain PEC Zwolle itu.