Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
SUPERBALL.ID - Timnas U-17 Indonesia unggul 1-0 atas Timnas U-17 Kuwait di babak pertama Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, Matthew Baker istimewa.
Duel Timnas U-17 Indonesia melawan Kuwait digelar di Stadion Abdullah Al-Khalifa pada Rabu (23/10/2024) malam WIB.
Timnas U-17 Indonesia unggul satu gol di babak pertama laga perdana fase Grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.
Laga baru berjalan satu menit, duel keras pemain diperlihatkan saat Matthew Baker berduel melawan pemain Kuwait.
Baker bahkan harus terjatuh usai bergelut dengan pemain Kuwait sampai nyaris baku hantam.
Mierza Firjatullah membuka peluang di menit ke-4, namun akselerasinya dilanggar pemain bertahan Kuwait.
Pelanggaran diberikan untuk Indonesia, tendangan bebas tepat di depan gawang Kuwait, sayangnya eksekusi Ghouly masih tertahan.
Matthew Baker akhirnya membawa Timnas U-17 Indonesia unggul di menit ke-7, memanfaatkan sepak pojok Ghouly.
Baker yang tidak terjaga pemain lawan mampu melakukan sundulan, bola pun masuk ke gawang Kuwait secara tak terduga.
Baca Juga: Link Live Streaming Timnas U-17 Indonesia Vs Kuwait, Nova Arianto Minta Pemainnya Jaga Emosi
Kuwait mencoba membalas gol dengan permainan agresif, namun serangan-serangan Indonesia jauh lebih mengancam.
Memasuki menit ke-20, Timnas U-17 Indonesia masih memimpin jalannya pertandingan dengan satu gol keunggulan.
Mierza nyaris menggandakan keunggulan untuk Timnas U-17 Indonesia lewat skema lemparan ke dalam jauh dari sisi kiri pertahanan Kuwait.
Bola hasil undulan Mierza membentur tiang gawang Kuwait, namun wasit meniup peluit setelah I Putu Panji melakukan pelanggaran.
Daffa Al Gasemi melakukan penyelamatan krusial di menit ke-36, bola sepakan striker Kuwait dihalau dengan sigap.
Memasuki menit ke-38, sayup-sayup terdengar suporter Timnas U-17 Indonesia menyanyikan lagu Tanah Airku di tribune Stadion Abdullah Al Khalifa.
Skuad muda Garuda masih unggul dengan satu gol saat laga memasuki menit ke-40, pemain Kuwait masih kesulitan membalas gol.
Menit ke-41, Evandra Florasta gagal memanfaatkan serangan balik cepat yang dipimpin Fadly Alberto.
Baca Juga: Tajikistan Lampaui Rekor Timnas U-17 Indonesia Usai Pesta 33 Gol ke Gawang Guam
Sepakan kaki kirinya melenceng ke sisi kiri gawang Kuwait, namun sempat menyentuh pemain lawan dan berbuah sepak pojok.
Tambahan waktu tiga menit di babak pertama berakhir, Kuwait masih belum bisa mencetak gol penyama kedudukan, skor 1-0 untuk keunggulan Indonesia.
Susunan pemain timnas U-17 Indonesia vs Kuwait:
Timnas U-17 Indonesia (4-3-3)
23-Dafa Al Gasemi; 4-I Putu Apriawan, 5-Mathew Baker, 6-Evandra Florasta, 7-Zahaby Gholy, 8-Nazriel Alfaro Syahdan, 9-Mierza, 10-Fadly Alberto, 12-Daniel Alfrido, 13-Fabio Azkairawan, 16-Muhamad Al Ghazani
Pelatih: Nova Arianto
Timnas U-17 Kuwait (2-6-2)
23-Ahmad Alshawaf; 2.Hamad Alsaeed, 19.Belal Mubarak; 5.Meshal Aldhafeeri, 6.Ayed Alshammari, 7.Laith Alqallaf, 14.Abdalrhman Alshuaib, 15.Abdullah Alaibani, 18.Zainalaabdeen Maarafi; 9.Mesfer Aladwani, 21.Abdulrahman Alswuaidi
Pelatih: Ferdo Milin