Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mancini meninggalkan Timnas Arab Saudi dengan posisi berada di urutan ketiga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Arab Saudi mengoleksi 5 poin, sama dengan Australia di posisi kedua, yang unggul selisih gol.
Di bawahnya ada Bahrain juga dengan 5 poin, tetapi kalah selisih gol.
Dua tim teratas di grup lolos otomatis ke Piala Dunia 2026, sedangkan urutan ketiga dan keempat maju ke putaran keempat proses kualifikasi.
Mancini berada dalam tekanan hebat setelah bermain imbang 1-1 dengan Timnas Indonesia.
Walau kemudian sempat menang 1-2 di kandang China, pelatih berusia 59 tahun itu kembali makin ditekan akibat kekalahan 0-2 dari Jepang.
Kesabaran para penggemar memuncak setelah Arab Saudi hanya mampu bermain 0-0 saat menjamu Bahrain pada 10 Oktober lalu.
Hasil itu memicu perdebatan Mancini dengan sekelompok suporter Timnas Arab Saudi.
Apalagi hasil tersebut memperpanjang rentetan satu kemenangan dalam lima pertandingan.
Mancini tak mau disalahkan dalam hasil demi hasil Arab Saudi yang buruk itu.