Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arab Saudi Resmi Pecat Roberto Mancini, Cristiano Ronaldo Dituding Ikut Berdosa

By Taufik Batubara - Jumat, 25 Oktober 2024 | 06:07 WIB
Roberto Mancini akhirnya dipecat sebagai pelatih Timnas Arab Saudi setelah tampil buruk di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (CAN.AL)

Eks pelatih Manchester City itu mengeluarkan permintaan maaf setelah meninggalkan timnya yang masih berjuang dalam adu penalti tersebut.

Baca Juga: Ivar Jenner Tetap Dipanggil ke Timnas Indonesia meski Absen Lawan Jepang, Siap-siap Tampil Kontra Arab Saudi

Siapa yang akan menggantikan Mancini?

Ada paling tidak dua nama yang masih potensial menjadi penggantinya setelah Zinedine Zidane menolak.

Kedua nama itu adalah Saleh Al-Muhammadi dan Herve Renard.

Al-Muhammadi adalah pelatih asli Arab Saudi yang kini mengasuh klub divisi dua Al-Hazm.

Sedangkan Renard sudah tak asing lagi bagi Arab Saudi karena pernah melatihnya pada 2019-2023.

Pria asal Prancis berusia 56 tahun itu terakhir kali mengasuh timnas wanita negaranya.

SAFF harus segera mendapatkan pelatih baru untuk persiapan menghadapi Australia dan Timnas Indonesia dalam lanjutaN putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Arab Saudi akan bertandang ke markas Australia di Melbourne pada 14 November.

Lima hari kemudian terbang ke Jakarta untuk meladeni Timnas Indonesia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P