Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bahkan, dorongan untuk membela Skuad Garuda juga datang dari keluarga sang pemain.
"Untuk pembagian naturalisasi kami tidak pernah membayar atau memberikan nilai kepada mereka," kata Yunus, dikutip SuperBall.id dari YouTube DPR-RI.
"Bahkan ada beberapa pemain seperti Shayne Pattynama dan beberapa lainnya yang berasal dari Ambon, dari Semarang."
"Malah orang tua atau kakeknya yang sangat berharap anak-anak ini bisa memperkuat tanah kelahiran orang tuanya, tanah kelahiran leluhurnya," jelasnya.
Lebih lanjut, PSSI menegaskan bahwa mereka tidak pernah memberikan iming-iming apapun kepada calon para pemainnya.
Masih segar dalam ingatan bagaimana kasus Justin Hubner lalu.
Justin awalnya diproyeksikan bergabung dengan Skuad Garuda pada awal 2023 lalu.
Sayangnya, sang pemain menunda proses perpindahan kewarganegaraannya.
Muncul kabar bahwa agen dari pemain meminta sejumlah uang agar Justin mau bergabung dengan timnas.
Akan tetapi, kabar tersebut masih belum bisa dipastikan hingga saat ini.