Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Kalah Telak dari Jepang, Pelatih China Dapat 4 Kabar Baik dan 1 Kabar Buruk

By Ragil Darmawan - Sabtu, 16 November 2024 | 16:24 WIB
Pelatih Timnas China, Branko Ivankovic, tengah bersiap untuk menghadapi Jepang dalam laga keenam Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026. (JUNG YEON-JE/AFP)

SUPERBALL.ID - Timnas China sedang bersiap menyambut pertandingan lanjutan Grup C putaran tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Skuad besutan Branko Ivankovic itu dijadwalkan bakal berhadapan dengan Timnas Jepang pada matchday keenam.

Duel kedua tim akan bergulir di Stadion Xiamen Egret, Selasa (19/11/2024) pukul 19.00 WIB.

Menjelang dimulainya laga tersebut, Ivankovic mendapatkan empat kabar baik dan satu kabar buruk pasca melakoni pertandingan kelima tengah pekan kemarin.

Di matchday kelima tersebut, Timnas China secara mengejutkan mampu mendulang poin penuh ketika bertandang ke markas Bahrain.

China sukses mengalahkan tuan rumah Bahrain berkat gol Zhang Yuning pada menit akhir pertandingan (90+1').

Usai meraih kemenangan tersebut, Ivankovic dan anak asuhnya langsung pulang ke Tanah Air dan menggelar sesi latihan untuk persiapan menghadapi Jepang di laga berikutnya.

Ivankovic sangat percaya diri bisa mendapatkan poin saat melawan Jepang pasca timnya meraih dua kemenangan beruntun (sebelumnya menang 2-1 lawan Indonesia).

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Reaksi Media China Lihat Timnas Indonesia Dihajar Jepang

Di atas kertas, Jepang yang merupakan tim terbaik di Asia dan menempati peringkat ke-15 dunia dalam ranking FIFA jelas lebih diunggulkan daripada China (posisi 92).

Saat ini, Jepang masih memimpin puncak klasemen Grup C dengan torehan 13 poin dari lima pertandingan yang dimainkan.

Australia, Arab Saudi, dan China menjadi tiga tim di bawah Jepang yang sama-sama mengoleksi 6 poin.

Bahrain berada di peringkat lima klasemen dengan 5 poin.

Sedangkan posisi dasar klasemen alias tim juru kunci dihuni oleh Timnas Indonesia yang baru mengumpulkan 3 poin.

Menjelang bentrokan melawan Jepang di matchday keenam, Ivankovic mendapatkan empat kabar baik dan satu kabar buruk.

Kabar baik yang pertama yaitu tiket pertandingan antara China versus Jepang telah terjual habis (sekitar 40.000 tiket).

Para penggemar kali ini tampaknya mendukung penuh upaya Timnas China untuk meraih tiga kemenangan berturut-turut.

"Tim yang bermain tandang akan merasakan teriakan para suporter Naga," tulis media China 163.com dalam laporannya.

"Kami akan membuat para pemain tim nasional bermain lebih bergairah."

Kabar baik kedua yaitu Timnas China merasa dapat 'bantuan' dari Jepang yang sukses mengalahkan Timnas Indonesia dengan skor telak 4-0.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia merupakan salah satu pesaing bagi China untuk bisa lolos setidaknya posisi empat besar klasemen.

Berkat kemenangan Jepang atas Indonesia, China berpeluang menjauhi posisi tim Garuda.

"Tim sepak bola Jepang mengalahkan Indonesia 4-0, sehingga tim Garuda tetap 3 poin tidak berubah," tulis laporan tersebut.

"Oleh karena itu, selama tim China mengalahkan Jepang di kandang sendiri, maka kita akan menempati peringkat tiga besar."

"Jika tim China mampu finis di peringkat kedua, maka kita bisa langsung melaju ke Piala Dunia."

Kabar baik yang ketiga yaitu pemain naturalisasi Jiang Guangtai telah pulih dari cederanya.

"Dia melewatkan pertandingan tandang melawan Bahrain," tulis 163.com dalam laporannya.

"Tetapi setelah istirahat beberapa hari, dia sangat diharapkan untuk kembali dalam pertandingan kandang melawan Jepang."

"Kami juga membutuhkan gerbang besi ini untuk menjaga lini pertahanan."

Kemudian kabar baik yang keempat yaitu Timnas China bisa diguyur bonus besar dari pihak federasi apabila Ivankovic berhasil mengantarkan timnya ke Piala Dunia 2026 di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.

Tak hanya itu, pemain yang mampu mencetak gol dan asis juga akan diberi penghargaan berupa bonus.

Sementara itu, satu kabar buruk yang didapat Ivankovic jelang melawan Jepang yaitu ia akan kehilangan salah satu pemain pentingnya.

Zhang Yuning yang mencetak gol kemenangan ke gawang Bahrain mengalami cedera.

Sang pemain keluar lapangan dengan tertatih-tatih dan beristirahat di kursi roda setelah pertandingan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P