Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Baru Gabung 2,5 Bulan, Pemain Naturalisasi Malaysia Terancam Didepak Klub Liga Vietnam

By Dwi Aryo Prihadi - Sabtu, 30 November 2024 | 16:40 WIB
Pemain Timnas Malaysia, Endrick Dos Santos, resmi bergabung dengan klub Liga Vietnam Ho Chi Minh City FC. (HO CHI MINH CITY FC)

SUPERBALL.ID - Pemain naturalisasi Timnas Malaysia, Endrick dos Santos, terancam didepak dari klub Liga Vietnam Ho Chi Minh City.

Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) resmi merilis daftar 26 pemain dalam skuad Harimau Malaya di ASEAN Cup 2024.

Di antara pemain yang mendapat panggilan untuk memperkuat Timnas Malaysia adalah Endrick dos Santos.

Pemain yang bisa bermain di posisi striker maupun gelandang serang itu lahir di Brasil 29 tahun silam.

Baca Juga: Hilang Bak Ditelan Bumi, Apesnya Nasib Bek Kiri Vietnam Doan Van Hau

Ia mulai bermain secara profesional pada tahun 2014 untuk Ypiranga FC di kasta ketiga Liga Brasil.

Pada 2015, ia pindah ke klub Brasil lainnya Campinense sebelum berlabuh ke klub Angola Santa Rita de Cassia.

Endrick memulai kariernya di Eropa pada 2016 dengan bergabung dengan klub Divisi Pertama Siprus Apollon Limassol.

Ia kemudian dipinjamkan ke AEZ Zakakiou hingga akhir musim 2016/2017 sebelum pindah ke klub Rumania Botosani.

Setelah itu, ia hijrah ke Malaysia pada 2018 untuk membela beberapa klub seperti Felcra, Selangor, dan Penang.