Klub Ibukota, Persija Jakarta saat ini sedang bersiap untuk mempersiapkan tim di putaran kedua Liga 1 2017.
Persiapan yang dibangun oleh klub berjulukan Macan Kemayoran itu membuat Ketua Umum The Jakmania, Ferry Indrasjarief, memberikan komentarnya.
Saat berbincang dengan SuperBall.id dan BolaSport.com, pria yang akrab disapa Bung Ferry itu berharap manajemen Persija bisa mendatangkan penyerang asing berkualitas.
Sebab, menurut pandangan Bung Ferry, lini depan Persija masih tumpul dan terbukti baru mencetak 18 gol sejauh ini.
(Baca Juga: Persija Jakarta Akan Segera Kedatangan Penyerang Asing Baru)
"Persija butuh penyerang yang bisa mendobrak lini depan, okelah kami belum terkalahkan di 12 pertandingan tapi kalau lini depan gak bisa mencetak gol ya percuma saja," ucap Bung Ferry.
Bung Ferry melanjutkan pola permainan yang diberikan Ismed Sofyan dkk sudah cukup bagus dan menghibur The Jakmania.
Sayangnya, ketika bola sudah sampai di depan gawang lawan, lini depan Persija gagal memaksimalkan kesempatan.
Rencananya Persija akan kedatangan penyerang asing asal Brasil.
Bung Ferry pun menyambut baik kehadiran pemain asing tersebut yang masih dirahasiakan namanya.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | superball.id |
Komentar