Suporter Persib Bandung, Bobotoh, melakukan aksi unik di media sosial terhadap situasi tak kondusif yang sedang dialami tim saat ini.
Dengan banyaknya pemain bintang yang dimiliki Persib, mereka hanya sanggup duduki peringkat 12 dengan mengoleksi 25 poin dari 19 laga yang mereka jalani.
Bukan hanya soal posisi di klasemen, Bobotoh juga gusar dengan lambannya pihak klub mencari pengganti Djadjang Nurdjaman yang mengundurkan diri setelah dikalahkan tuan rumah Mitra Kukar 1-2, Sabtu (15/7/2017).
Maung Bandung saat ini masih dipegang caretaker Herrie Setyawan yang hanya memiliki lisensi B AFC.
Menurut kesepakatan PSSI dan PT LIB selaku operator kompetisi, pelatih klub Indonesia harus mengantungi lisensi A AFC.
Herrie untuk sementara diizinkan mengepalai Atep dan kawan-kawan, namun hanya sampai maksimal dua laga.
Kenyataannya, Herrie sudah memimpin Maung Bandung di empat laga yakni saat tim menghadapi Persija Jakarta, Perseru Serui, PS TNI, dan Arema FC.
Dilansir dari laman Bobotoh.id, pendukung tim kecewa dengan sikap manajemen yang berusaha mengakali regulasi.
Di saat terpuruk seperti sekarang, Persib juga dianggap lebih aktif memasarkan produk sponsor ketimbang memberitakan kondisi tim.
Berikut beberapa curhatan bobotoh lewat tagar #UnfollowPERSIB:
Sebagai bentuk PROTES ka manajemen @persib mari Kita Sukseskan Gerakan #UnfollowPersib !!! Cc @mengbal @v_frontline_pc pic.twitter.com/0jtIo2iGFz
— Lalajo Persib (@LalajoPersib) August 15, 2017
#UnfolloowPersib #UnfolloowPersib
— rUky bathosai (@aink_Heroes) August 15, 2017
Sebagai bentuk protes kami ke pimpinan manajemen & liga aing kumaha aing
@v_frontline_pc @persib Bukan berarti kami benci, kami cuma ingin lihat KAMU berkompetisi, bukan mencari BATI!!#UnfolloowPersib pic.twitter.com/CWfMl4ITAF
— T Muhamad N (@33juara) August 15, 2017
Editor | : | Andi Ernanda |
Sumber | : | superball.id |
Komentar