Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diangkut Mobil Pikap, Dua Drum Berisi Koin untuk PSSI Diserahkan Viking kepada Manajemen Persib

By Rabu, 27 September 2017 | 15:45 WIB
Perwakilan Viking Persib Fans Club menyerahkan koin untuk PSSI ke manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Rabu (27/9/2017).
FERDYAN ADHY NUGRAHA/TRIBUNJABAR
Perwakilan Viking Persib Fans Club menyerahkan koin untuk PSSI ke manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Rabu (27/9/2017).

Koin untuk PSSI sudah diserahkan oleh perwakillan Viking Persib Fans Club ke manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Rabu (27/9/2017).

Dua drum berisi koin itu diangkut menggunakan mobil pikap, dibawa dari Stadion Persib di Jalan Ahmad Yani menuju kantor PT PBB di Jalan Sulanjana No 17, Kota Bandung.

Drum bewarna pink itu dibawa oleh perwakilan Viking sekitar pukul 15.00.

Di bawah guyuran hujan, drum itu harus diangkat oleh beberapa orang karena cukup berat.

Karena cukup berat dan sulit diangkat, koin yang nilainya jutaan rupiah itu dipisahkan terlebih dahulu.

(Baca Juga: Dua Cara Bhayangkara FC Membungkam Bali United)

Rencananya, koin dalam drum berdiameter satu meter itu akan diserahkan ke PSSI melalui manajemen Persib.

Sebelumnya, Persib Bandung dikenai sanksi oleh Komisi Disiplin (Komdis) PSSI karena aksi koreo yang ditampilkan bobotoh pada laga kontra Semen Padang beberapa waktu lalu.

Koreo itu bertuliskan "Save Rohingya" yang menurut pandangan Komdis PSSI iet termasuk kategori pesan politik.

Kecewa dengan keputusan tersebut, bobotoh melalui Viking membuka donasi berupa koin senilai Rp 50 juta, sesuai dengan sanksi yang dijatuhkan.


Editor : Andi Ernanda
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X