SUPERBALL.ID - Penggawa Timnas Vietnam, yakni Nguyen Xuan Son, dinilai akan mati kutu di hadapan bek muda problematik milik Timnas Thailand.
Seperti diketahui, duel panas akan tersaji pada final ASEAN Cup 2024.
Pada partai puncak nanti, Timnas Vietnam akan berhadapan dengan Timnas Thailand.
Tim papan atas kawasan Asia Tenggara tersebut nantinya akan bertarung sebanyak dua kali untuk berebut trofi juara.
Laga pertama akan berlangsung di markas The Golden Star Warriors.
Tim besutan Kim Sang-sik akan menjamu sang Gajah Perang di Viet Tri Stadium, Phu Tho, pada Kamis (2/1/2025).
Berselang tiga hari berikutnya, giliran tim besutan Masatada Ishii yang mengemban status tuan rumah.
Partai penentu itu akan berlangsung di Rajamangala Stadium, Bangkok, pada Minggu (5/1/2025) mendatang.
Siapapun pemenangnya, tim tersebut akan mengangkat trofi di Negeri Gajah Putih.
Editor | : | M Hadi Fathoni |
Sumber | : | Soha.vn |
Komentar