Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shohei Matsunaga Ingin Jadi WNI

By Andi Ernanda - Sabtu, 7 Oktober 2017 | 13:31 WIB
Shohei Matsunaga (Persib) sedang beraksi dalam pertandingan Liga 1 melawan Persija Jakarta.
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM
Shohei Matsunaga (Persib) sedang beraksi dalam pertandingan Liga 1 melawan Persija Jakarta.

Penyerang asal Jepang yang dimiliki Persib Bandung, Shohei Matsunaga sudah bulat dan yakin untuk menjadi warga negara Indonesia (WNI).

Matsunaga bukan hanya pada musim kali ini saja memperkuat tim Maung Bandung.

ia pernah berkostum Maung Bandung pada tahun 2011 lalu hijrah ke berbagai klub di Indonesia.

hingga pada tahun 2017, ia kembali mempertajam lini serang Persib.

Pemain yang memiliki kecepatan di atas rata-rata ini kerap menyulitkan barisan pertahanan tim lawan.

Pada Liga 1 Indonesia 2017 matsunaga sudah memperkuat tim Maung Bandung di 24 pertandingan dengan mencetak 3 gol dan 5 assist dengan menit bermain sebanyak 1606 menit.

Usai beberapa tahun berkarier di Indonesia, ternyata Matsunaga memiliki keinginan untuk menjadi warga Indonesia.

Kebulatan tekad Matsunaga untuk menjadi WNI terbukti ia telah menempuh upaya untuk menjadi WNI dengan mengirimkan persyaratan dan berkasnya kepada Presiden Republik Indonesia melalui Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia.

"Sekitar seminggu yang lalu saya sudah mengajukan surat untuk menjadi warga Indonesia, saya juga sudah cek kesehatan dan lainnya" ujar Matsunaga di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Sabtu (7/10/2017).

Namun, dikatakan Matsunaga, ia tidak tahu pengajuannya dikabulkan dan tidaknya.

"Pemberitahuannya juga saya tidak tahu kapan," kata dia.

Matsunaga mengaku, keinginan menjadi WNI karena mencintai tanah air ini, sudah lama di Indonesia, mempunyai pekerjaan di Indonesia, dan anaknya juga lahir di Indonesia.

"Selain itu Indonesia dan Jepang dari dulu sudah bersahabat. Untuk naturalisasi saya saja, keluarga anak dan istri tidak," ucap pemilik nomor 17 di tim Maung Bandung ini.

Saat disinggung bagaimana tanggapan keluarganya di Jepang, karena memutuskan, untuk menjadi WNI, Matsunaga tersenyum dan mengatakan, mereka tidak apa-apa.

Ketika ditanya apakah sudah berbicara atau berbagi pengalaman dengan pemain lain yang juga naturalisasi, seperti Sergio Van Djik, Raphael Maitimo, dan Kim Jefrey Kurniawan, ia mengatakan berbeda.

"Prosesnya berbeda dengan mereka, karena mereka memiliki darah Indonesia," kata dia.

"Saya ingin jadi WNI, keluarga saya tidak masalah tidak apa-apa," kata Matsunaga, sambil tersenyum.

Matsunaga berharap, setelahnya sah menjadi WNI, ia bisa memperkuat tim nasional Indonesia.

"Semoga saya bisa berkontribusi untuk timnas dan sepakbola Indonesia semakin meningkat dengan berprestasi di tingkat Asia dan Dunia," kata dia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Andi Ernanda
Sumber : jabar.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X