Arema FC akan jamu PS TNI dalam lanjutan Liga 1 pekan ke-29 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (14/10/2017).
Sudah kalah di dua laga terakhir, membuat motivasi pemain belakang Arema FC, Arthur Cunha berlipat jelang lawan PS TNI nanti.
Ya, Arema FC kalah 0-2 saat melawan Perseru Serui, Jumat (29/9/2017), dan dipermalukan Bali United 1-6, Minggu (8/10/2017).
"Bukan hanya di sepak bola, di hidup kita pun harus terus melihat ke depan, kita koreksi kesalahan kita yang kemarin, dan fokus untuk melawan PS TNI," kata Arthur, Rabu (11/10/2017).
Melihat kekuatan lawan sendiri, Arthur menilai PS TNI mempunyai banyak pemain berkualitas.
(Baca Juga: Hasil Drawing Babak Delapan Besar Liga 1 U-19)
"Saya melihat tim-tim yang ada di Indonesia, selalu punya 5 sampai 6 pemain yang bagus, termasuk PS TNI".
"Kita lihat semua pemainnya dan dengarkan apa kata pelatih, setahu saya, kita harus hati-hati sama semua pemain PS TNI," lanjut Arthur.
Sebagai persiapan, Arthur akan mencoba meningkatkan kerja sama, kekompakan, dan juga semangat bertanding.
Ini semua demi mendapatkan poin penuh di Stadion Kanjuruhan nanti.
"Semangat itu sudah harus ada di dalam diri kita, baik itu ada supporter atau tidak. Tapi kalau mereka datang, kita akan lebih semangat," pungkasnya.
Editor | : | Andi Ernanda |
Sumber | : | jatim.tribunnews.com |
Komentar