Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Persegres Gresik United Hampir Menangis Melihat Satria Tama Bermain

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 14 Oktober 2017 | 20:12 WIB
Kiper Persegres Gresik United Satria Tama berlatih.
INSTAGRAM.COM/SATRIATAMA23
Kiper Persegres Gresik United Satria Tama berlatih.

Pelatih Persegres Gresik United, Hanafi, mengaku kasihan kepada kipernya, Satria Tama

Oleh karena itu, Hanafi tidak menurunkan Satria Tama saat Persegres melawan Persija Jakarta dalam pekan ke-29 Liga 1 2017 di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (14/10/2017) sore WIB.

Hasilnya pun sangat menyakitkan, Persegres Gresik United dibantai Persija Jakarta dengan skor 0-5.

Satria Tama tidak dimainkan satu menit pun dan Hanafi lebih memilih Fitrul Dwi Rustapa di posisi penjaga gawang klub Jawa Timur itu.

Hanafi memberikan alasan kenapa menyimpan kiper Timnas Indonesia tersebut.

Hanafi tidak ingin mental bertanding Satria Tama menurun drastis akibat Persegres Gresik United selalu dibantai dalam setiap pertandingan.

(Baca Juga: Hanafi Ungkap Penyebab Persegres Dibantai Persija)

Persegres dianggap tidak punya semangat untuk melakoni sisa pertandingan di Liga 1 lantaran sudah pasti degradasi ke Liga 2 musim 2018.

Terakhir, kiper asal Sidoarjo, Jawa Timur, itu dimainkan saat Persegres melawan Madura United dalam pekan ke-26 Liga 1 2017 di Stadion Tri Dharma, Gresik, Selasa (26/9/2017).

Saat itu, Persegres menelan kekalahan 0-3 dari Madura United.

"Jadi kami sangat menyayangkan Satria Tama harus merasakan hal seperti itu."

"Satria juga tidak bermain karena Sasa Zecevic juga absen karena sakit."

"Kami juga punya Fitrul yang memiliki pengalaman bagus," jelas Hanafi, Sabtu (14/10/2017).

Hanafi melanjutkan, saat Persegres melawan PSM Makassar dalam pekan ke-25 Liga 1 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, ia ingin menangis melihat penampilan Satria Tama.

Saat itu, Satria Tama bermain 90 menit dan sudah kemasukan tiga gol pada babak pertama.

"Kemarin melawan PSM saya hampir mau nangis melihat penampilan Satria karena di babak pertama dia harus kemasukan tiga gol."

"Kalau saya sebagai pelatih tidak masalah Satria bermain atau tidak."

"Kalau seandainya dimainkan juga takut mentalnya turun," kata Hanafi.

Persegres masih menyisakan lima pertandingan terakhir melawan Perseru Serui, Arema FC, PS TNI, Sriwijaya FC, dan Bali United.

Meski klubnya sudah dipastikan terdegradasi ke Liga 2, Hanafi belum mengetahui apakah masih akan memainkan Satria Tama atau tidak.

"Saya belum tahu ke depannya apakah Satria Tama dimainkan lagi atau tidak."

"Mungkin kalau Sasa tidak bisa bermain, pasti Satria Tama akan bermain," tutur Hanafi.

SUSUNAN PEMAIN

PERSIJA JAKARTA

26 A Ardhiyasa 
33 Willian 
11 N Setiawan 
4 R Utomo Prabowo 
28 R Hehanusa 
32 R Chand 
50 Bruno Lopes 
29 Sandi 
27 F Ridwan 
20 B Pamungkas 
10 R Widodo

Pelatih: Stefano Cugurra Teco

CADANGAN

18 M Hargianto (Sandi 66')
70 P Lestaluhu (B Pamungkas 71')
17 A Umanailo (R Widodo 80')
6 M Abdurrahman
7 R Lestaluhu
14 I Sofyan
34 Daryono

PERSEGRES GRESIK UNITED

1 F Rustapa 
83 A Hadi 
15 H Mubarok 
75 R Rosadi 
24 A Sembiring 
77 R Radiansyah 
2 A Suhendra 
7 D Faristian 
9 Y Effendi 
43 D Alvianes 
22 Y Kato

Pelatih: Hanafi

CADANGAN

90 Y Maulok (R Radiansyah 51')
21 Jusmadi (D Alvianes 60')
31 A Hafani (A Hadi 76')
4 G Basri
10 L Setiawan
50 S Zečević
88 S Tama

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Andi Ernanda
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X