Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditinggal Dua Pilarnya, Begini Curahan Hati Pelatih Arema FC

By Andi Ernanda - Rabu, 1 November 2017 | 13:47 WIB
Pelatih Arema FC, Joko Susilo, berbicara kepada media saat memimpin latihan tim di lapangan Dirgantara Malang, Jawa Timur (07/08/2017).
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Pelatih Arema FC, Joko Susilo, berbicara kepada media saat memimpin latihan tim di lapangan Dirgantara Malang, Jawa Timur (07/08/2017).

Pasalnya dua pemain itu merupakan pemain kunci milik Singo Edan.

Kini pelatih Arema FC, Joko Susilo, harus dipusingkan untuk mencari pengganti dua pemain itu.


Ekspresi pelatih Arema FC, Joko Susilo, saat memimpin latihan tim di lapangan Dirgantara Malang, Jawa Timur (07/08/2017).(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

“Situasi ini merupakan yang terparah. Selama ini Arema FC belum pernah mengalami situasi separah sekarang.”

“Kalau dikatakan nasib, ya ini nasib yang kurang baik,” beber Joko Susilo kepada Suryamalang.com, Rabu (1/11/2017).

Namun, pelatih asal Cepu itu enggan mengeluh terhadap kondisi tersebut.

Pelatih yang akrab disapa Gethuk itu menganggap hal ini sebagai pebelajaran agar menjadi lebih kuat.

(Baca Juga: Tiga Stadion Ini Dipertimbangkan untuk Laga Timnas Indonesia Vs Suriah dan Guyana)

Apalagi saat ini musim kompetisi sudah memasuki akhir.

Jadi apa yang terjadi saat ini bisa menjadi antisipasi untuk musim selanjutnya.

“Kami ambil sisi positifnya saja. Situasi ini membuat kami banyak belajar untuk lebih baik di musim selanjutnya.”

“Terutama antisipasi agar bisa meminimalisir terulangnya situasi seperti sekarang ini,” terangnya.

 

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Andi Ernanda
Sumber : suryamalang.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X