Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Arema FC Umumkan Pelatih Mereka Musim Depan, Ini Sosoknya

By Gangga Basudewa - Kamis, 30 November 2017 | 15:13 WIB
Bek Arema FC, Arthur Cunha (tengah), merayakan gol bersama rekan setimnya saat melawan Persegres Gresik United pada pekan ke-31 Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Rabu (25/10/2017) malam.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Bek Arema FC, Arthur Cunha (tengah), merayakan gol bersama rekan setimnya saat melawan Persegres Gresik United pada pekan ke-31 Liga 1 di Stadion Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, Rabu (25/10/2017) malam.

Arema FC secara resmi menunjuk pelatih mereka untuk musim 2018.

Joko Susilo menjadi sosok yang ditunjuk menjadi pelatih kepala tim Singo Edan untuk musim 2018.

Pelatih 47 tahun itupun resmi diperkenalkan sebagai pelatih Arema FC di kantor Arema FC, Rabu (30/11/2017) .

Untuk membangun Arema FC guna mengarungi kompetisi musim depan, Joko Susilo akan dibantu oleh Singgih Pitono, dan Kuncoro sebagai asisten pelatih.

Yanuar Hermansyah juga tetap dipercaya sebagai pelatih kiper.

Komposisi tim pelatih terbaru adalah Dusan Momcilovic sebagai pelatih fisik.

Dengan komposisi baru tersebut, jajaran tim pelatih yang baru ini kini dibebani target yang cukup berat.

Tim pelatih yang baru ini harus bisa mengembalikan pamor Arema FC yang sempat turun pada musim lalu.

Setelah resmi dikenalkan sebagai pelatih Arema FC, Joko Susilo dan tim pelatih akan langsung mulai mempersiapkan tim.

Utamanya untuk event terdekat yakni Piala Presiden 2018.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : suryamalang.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X