Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bima Sakti Berencana Tingkatkan Lisensi Kepelatihan Tahun Depan

By Segaf Abdullah - Jumat, 8 Desember 2017 | 10:35 WIB
Asisten pelatih Timnas Indonesia Bima Sakti dalam sesi latihan timnas di Stadion Patriot, Bekasi, Jumat (24/11/2017), jelang laga persahabatan melawan Timnas Guyana pada Sabtu (25/11/2017).
FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM
Asisten pelatih Timnas Indonesia Bima Sakti dalam sesi latihan timnas di Stadion Patriot, Bekasi, Jumat (24/11/2017), jelang laga persahabatan melawan Timnas Guyana pada Sabtu (25/11/2017).

Asisten pelatih timnas Indonesia, Bima Sakti (41), berencana meningkatkan lisensi kepelatihannya pada 2018.  

Sejak 2015, Bima Sakti sebetulnya telah mengantongi lisensi kepelatihan B AFC.

Pada 2016, Bima berstatus pemain Persiba Balikpapan merangkap asisten pelatih Jaino Matos pada Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC).

Fokus bersama Persiba, Bima sampai menolak tawaran untuk menjadi asisten pelatih timnas pada Piala AFF 2016.

Awal 2017, Bima ditunjuk sebagai asisten pelatih timnas Indonesia mendampingi Luis Milla.

(Baca Juga: Lebih Banyak Dihujat Usai Jadi Juara Liga 1, Bhayangkara FC Lelah

"Insya Allah tahun depan saya akan meng-upgrade lisensi kepelatihan," ucap Bima kepada BolaSport.com, Kamis (6/12/2017).

Saat ditanya apakah banyak tawaran untuk menjadi pelatih klub Liga 1, Bima mengakui hal itu benar adanya.

"Saya ingin fokus di timnas. Kami memiliki target untuk menembus empat besar pada Asian Games 2018," tutur pria ramah kelahiran Balikpapan, Kalimantan Timur itu.


Editor : Andi Ernanda
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X