Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditanya Perbandingan Bali United dan Bhayangkara FC, Begini Jawaban Spasojevic

By Ramaditya Domas Hariputro - Jumat, 15 Desember 2017 | 11:24 WIB
Spaso resmi bergabung dengan Bali United
instagram.com/spaso_87
Spaso resmi bergabung dengan Bali United

Nama Ilija Spasojevic sudah sepantasnya masuk dalam buku riwayat perjalanan tim Bhayangkara FC.  

Bagaimana tidak, digaet pada putaran kedua, bomber naturalisasi tersebut sudah menceploskan 12 gol sepanjang 16 penampilan.

Catatan tersebut terbilang cukup menawan bagi seorang pemain yang baru merasakan atmosfer Liga 1, meski dirinya tak asing dengan sepak bola Indonesia.

Namun, kini nama Spaso sudah tak lagi milik klub beralias The Guardian.

Striker 30 tahun tersebut resmi dipinang Bali United selama tiga tahun.

(Baca Juga: Widodo C Putro Sebut Pemain Muda Bisa Jadi Pemain Inti di Bali United, Asalkan...)

Praktis, Spaso akan menjadi mesin gol Bali United musim depan.

Keberadaannya diharapkan mampu mengisi lubang yang ditinggal Sylvano Comvalius.

Spaso menegaskan, dirinya cukup yakni memilih Bali Unitedyang dinilai memiliki visi dan misi yang apik dalam mengarungi kompetisi musim depan.

Lebih dari itu, Bali United sendiri yang akan terjun di babak play-off Liga Champions Asia (LCA) menjadikan Spaso meneguhkan dirinya untuk hijrah ke Pulau Dewata.


Editor : Andi Ernanda
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X