Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Zah Rahan Dipastikan Gabung Bhayangkara FC

By Segaf Abdullah - Jumat, 22 Desember 2017 | 20:44 WIB
Playmaker asal Liberia milik Felda United, Zah Rahan Krangar dalam laga kontra Tampines Rovers pada laga kelima Grup G Piala AFC 2017 di Stadion Tun Abdul Razak, Jengka, Pahang, Rabu (19/4/2017) malam.
Dok. FELDA UNITED
Playmaker asal Liberia milik Felda United, Zah Rahan Krangar dalam laga kontra Tampines Rovers pada laga kelima Grup G Piala AFC 2017 di Stadion Tun Abdul Razak, Jengka, Pahang, Rabu (19/4/2017) malam.

Manajer Bhayangkara FC, Sumardji, memastikan klubnya merekrut pemain asal Liberia, Zah Rahan Krangar.  

Hal itu diungkapkan Sumardji di sela-sela malam penghargaan Liga 1 musim 2017 di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta, Jumat (22/12/2017).

Sebelumnya, kontrak Zah Rahan telah habis bersama klub Malaysia Super League (MSL), Felda United.

"Kami pastikan rekrut Zah Rahan. Itu yg sudah bisa kami sampaikan. Yang lain akan diumumkan mendekati latihan perdana pada 2 Januari 2018," ucap Sumardji kepada wartawan.

(Baca Juga: Sylvano Comvalius Ingin Bawa Pemain Bali United Ini ke Liga Thailand)

Rencananya, Zah Rahan bakal diresmikan sebelum tahun baru.

Meski begitu, negosiasi tahap akhir kedua belah pihak masih tinggal menunggu kesepakatan durasi kontrak.

"Dalam negosiasi, Zah Rahan minta dua tahun. Dia memang pemain yang kami butuhkan," tutur Sumardji.

Adapun Zah Rahan bukan nama asing di persepakbolaan Indonesia.

Pemain berusia 28 tahun pernah bermain di Persekapbas Pasuruan hingga Persipura Jayapura.

 

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Andi Ernanda
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X