Madura United telah merevisi peserta turnamen pra-musim Suramadu Super Cup 2018.
Semula, turnamen yang diselenggarakan Madura United itu bakal diikuti dua tim asal Malaysia, Selangor FA dan PKNS FC.
Melalui pengumuman terbaru dari laman resmi Madura United, kedua tim tersebut telah diganti klub lain.
Sebelumnya, PKNS FC telah mengumumkan tak ambil bagian pada Suramadu Super Cup 2018.
Bahkan, menajemen klub itu mengaku tak pernah menerima undangan.
Meski tak jadi dimeriahkan oleh Selangor FA dan PKNS FC, turnamen dipastikan akan tetap meriah.
Pasalnya, peserta barunya yakni Persebaya Surabaya dan Kedah FA dari Malaysia.
(Baca Juga: Persebaya Surabaya Bisa Batal Ikut Suramadu Supercup 2018, Ini Penyebabnya)
"Peserta berubah. Madura United, Kedah FA, Persebaya, dan Persela ikut turnamen ini," ujar Manajer Madura United Haruna Soemitro, dikutip BolaSport.com dari maduraunitedfc.com.
Seperti yang diketahui, Kedah FA secara peringkat lebih baik dibanding Selangor FA dan PKNS FC.
Kedah FA berhasil finis pada posisi empat besar Liga Super Malaysia.
Bahkan, Kedah FA dihuni oleh salah satu bintang timnas Malaysia, Baddrol Bakhtiar.
Sedangkan Selangor FA finis pada posisi enam dan PKNS FC mengakhiri musim 2017 pada peringkat tujuh.
Suramadu Super Cup sesuai rencananya bakal bergulir pada 7-11 Januari 2018.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar