Pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putro, menyebut timnya tampil tanpa beban di ajang Piala Presiden 2018.
Bali United tanpa beban karena fokus utama mereka bukan pada ajang Piala Presiden 2018.
"Fokus kami adalah Liga Champions Asia dan kompetisi Liga 1 musim 2018," kata Widodo Cahyono Putro menjelaskan usai menggelar sesi latihan resmi di Stadion Sriwedari, Solo, Jumat (2/2/2018).
"Sehingga, pada saat babak penyisihan, kami banyak menurunkan pemain-pemain muda. Jadi ke sini pun (Piala Presiden) kami tanpa beban. Mengalir saja seperti air," tuturnya.
(Baca juga: Pelatih Madura United Pasang Target Tinggi dalam Laga Kontra Bali United)
Kendati demikian, pelatih berusia 47 tahun ini tetap meminta anak asuhnya untuk berjuang pada setiap pertandingan yang dilakoni.
"Meski bermain tanpa beban, hal itu bukan berarti kami akan bermain tanpa semangat dan tidak serius," ucapnya.
"Saya selalu mengajarkan kepada para pemain untuk selalu fight dalam setiap pertandingan demi meraih hasil yang terbaik," tambahnya menjelaskan.
Bali United bakal melakoni partai babak delapan besar Piala Presiden 2018 melawan Madura United di Stadion Manahan, Solo, pada Sabtu (3/2/2018).
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar