Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Persija Janji Timnya Tetap Maksimal di AFC meski Bentrok dengan Piala Presiden

By Muhammad Robbani - Minggu, 4 Februari 2018 | 19:21 WIB
Acara peluncuran jersey terbaru Persija Jakarta pada Jumat (2/2/2018). Dari kiri, Marko Simic, Bambang Pamungkas, dan Ismed Sofyan, menjadi model peluncuran jersey terbaru Tim Macan Kemayoran.
MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM
Acara peluncuran jersey terbaru Persija Jakarta pada Jumat (2/2/2018). Dari kiri, Marko Simic, Bambang Pamungkas, dan Ismed Sofyan, menjadi model peluncuran jersey terbaru Tim Macan Kemayoran.

Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra alias Teco harus memutar otaknya lebih keras setelah timnya melaju ke semifinal Piala Presiden 2018.

Persija melaju ke semifinal setelah mengalahkan Mitra Kukar 3-1 pada babak perempat final, di Stadion Manahan, Solo, Minggu (4/2/2018).

Di semifinal, Rezaldi Hehanussa dan kawan-kawan akan menghadapi PSMS Medan dalam pertandingan dengan sistem kandang-tandang.

Pertandingan semifinal leg pertama akan digelar di kandang PSMS Medan, Sabtu (10/2/2018).

(Baca juga: Martapura FC Cari Nahkoda Baru, Pelatih Asing Ikut Mendaftar)

Persija gantian akan menjamu PSMS di leg kedua, Selasa (13/2/2018).

Jadwal pertandingan itu menjadi persoalan bagi skuat Macan Kemayoran karena sehari setelah leg kedua Piala Presiden, Persija akan dijamu Johor Darul Ta'zim dalam ajang Piala AFC 2018, Rabu (14/2/2018).

"Piala AFC sangat penting bagi kami. Berapa lama kami tidak ikut di kompetisi AFC?" kata Teco, seusai laga kontra Mitra Kukar.

"Sudah 16 tahun kami absen. Jadi tahun ini kami juga harus maksimal di Piala AFC," ucapnya.

Pelatih asal Brasil itu sempat menegaskan bahwa Piala AFC menjadi prioritas andai bentrok dengan pertandingan semifinal Piala Presiden.

"Manajemen bilang bahwa ajang pramusim dijadikan ajang persiapan jelang AFC dan Liga 1," kata eks pelatih fisik Persebaya Surabaya, di sela-sela acara launching Persija, Jumat (2/2/2018).

"Dari Suramadu Cup, turnamen di Malaysia, dan Piala Presiden, itu semua ajang persiapan tim," pungkasnya.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X