Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan, menyerahkan nasib Bio Paulin ke tangan menajemen.
Sejauh ini, Bio Paulin belum mendapatkan perpanjangan kontrak dari manajemen Sriwijaya FC meskipun telah turut bermain di Piala Presiden 2018.
Namun Rahmad Darmawan telah merokomendasikan Bio Paulin untuk mendapatkan perpanjangan kontrak.
Menurutnya, Bio menunjukkan keseriusan saat tampil di Piala Presiden 2018.
"Ya, permainannya mulai berkembang. Saya memang merekomendasikan dia."
(Baca Juga: Eks Analis Timnas Spanyol Yakin Luis Milla Bisa Bawa Timnas Indonesia Juarai Asian Games)
"Itu semua bergantung pada manajemen," kata Rahmad Darmawan, Minggu (4/2/2018), dikutip SuperBall.id dan BolaSport.com dari Kompas.com.
Rupanya, terdapat petimbangan manajemen belum memperpanjang kontrak Bio Paulin.
Yakni hadirnya Mohammadou Alhadji yang dapat memperkuat Sriwijaya FC, ia pun telah menjadi WNI.
"Ya, Alhadji juga bagus. Saya ucapkan selamat buat Alhadji sudah jadi warga negara Indonesia," katanya.
Di lini belakang, Sriwijaya FC telah mendatangkan Hamka Hamzah, Novan Sasongko, Mahamadou N'Diaye, dan Ahmad Faris.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar