Pemain Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, seakan menjadi idola baru bagi The Jakmania.
Berkat penampilannya yang cemerlang di musim pertamanya di Persija, Riko menunjukan bahwa ia tidak perlu waktu lama untuk beradaptasi.
Pemain berpostur 162 cm itu memiliki kecepatan lari yang bisa dilihat melebihi para pilar Persija.
Lantas apa yang membuat Riko bisa menunjukan kebolehannya sejauh ini bersama Persija?
BolaSport.com sempat bertanya apa yang membuat Riko bisa berlari kencang ketika menusuk pertahanan lawan atau pun bertahan.
Pemain yang musim lalu memperkuat Semen Padang itu mengatakan bahwa kecepatan yang dimilikinya saat ini gara-gara bermain layangan.
(Baca juga: Rapor Pemain Indonesia pada Dua Laga Awal Liga Malaysia 2018 - Evan Dimas Paling Sukses)
Waktu masih anak-anak, pemain berusia 25 tahun itu mengatakan sering sekali bermain layangan bersama teman-temannya.
Ketika ada layangan yang putus, Riko langsung berusaha mengejarnya.
Riko berpikir meskipun tubuhnya kecil, ia bisa memenangkan untuk mendapatkan layangan tersebut dengan kecepatannya.
Pemain kelahiran Pematang Siantar, Sumatera Utara, itu sedikit menceritakan masa lalunya.
"Mungkin karena saya dulu bermain layangan ya jadi bisa berlari cepat seperti ini," kata Riko.
"Dulu kan masih anak-anak saya deman sekali mengejar layangan yang putus. Terus adu lari sama teman untuk dapatkan layangan tersebut," ucap mantan pemain Persegres Gresik.
Tak hanya bermain layangan, Riko juga mengaku bahwa ada keluarganya yang merupakan pelari.
Menurut Riko, ini seperti sebuah keturunan bisa memiliki kecepatan.
"Ada keluarga yang juga pelari di kampung. Ya saya bersyukur aja bisa memiliki kelebihan ini."
"Saya juga gak mempermasalahkan untuk berduel sama pemain yang berpostur besar," jelas Riko.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | superball.id |
Komentar