Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Addison Alves Mau Jadi Penyerang Palsu Persija Jakarta

By Segaf Abdullah - Kamis, 22 Februari 2018 | 18:20 WIB
Addison Alves saat Laga Persija Vs PSMS Medan di Stadion Manahan Solo, Senin (12/2/2018).
METTA RAHMA MELATI/BOLASPORT.COM
Addison Alves saat Laga Persija Vs PSMS Medan di Stadion Manahan Solo, Senin (12/2/2018).

Striker Persija Jakarta asal Brasil, Addison Alves (36 tahun), buka suara tentang persaingan di lini depan skuat Macan Kemayoran.

Sejauh ini, Addison Alves baru melakoni satu laga bersama Persija sejak didatangkan pada 8 Februari 2018.

Eks striker Persipura Jayapura itu melakoni debut bersama tim berjulukan Macan Kemayoran tersebut pada laga pertama Grup H Piala AFC 2018 kontra wakil Malaysia, Johor Darul Takzim, Rabu (14/2/2018).

Selain Addison, lini depan Persija juga dihuni Marko Simic, Bambang Pamungkas, Rudi Widodo, hingga striker muda Ahmad Syaifullah.

Untuk saat ini, aman dibilang bahwa Simic tidak tergantikan.

Maklum, bomber asal Krosia menyabet pemain terbaik dan top scorer Piala Presiden 2018.

(Baca Juga: Kim Kurniawan Berharap Segera Pulih dan Main untuk Persib Bandung)

"Jika ada Simic, saya bisa diduetkan dengannya, sebagai striker palsu, atau winger."

"Itu ranah pelatih," ucap Addison kepada SuperBall.id dan BolaSport.com, Kamis (22/2/2018).

"Pelatih tahu yang terbaik untuk saya. Sebelumnya, kami pernah bekerja sama di Liga Thailand," tutur pemain yang hijrah ke Liga Indonesia sejak 2013 itu.

Sebelumnya, Addison juga pernah dilatih Stefano Cugurra alias Teco di klub Thai League 1, Osotspa Saraburi FC, pada 2014 dan 2015.

Terkini, Persija akan melawan wakil Singapura, Tampines Rovers, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (28/2/2018).

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X