Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Markas PSMS Medan Lolos Bersyarat Uji Kelayakan dari Operator Liga 1

By Selasa, 6 Maret 2018 | 11:19 WIB
Suasana Stadion Teladan saat tambahan empat lampu di tribun timur stadion dihidupkan pada Senin (5/3/2018) malam.
ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM
Suasana Stadion Teladan saat tambahan empat lampu di tribun timur stadion dihidupkan pada Senin (5/3/2018) malam.

Semenjak dinyatakan layak bersyarat, pengerjaan Stadion Teladan terus digeber.

Penambahan lampu penerangan di sektor tribun barat dan timur pun sudah dilakukan.

Dalam pantauan SuperBall.id dan BolaSport.com pada Senin (5/3/2018) malam, pemerintah Kotamadya Medan, Philips, dan perwakilan General Coordinator PT LIB di PSMS Medan ada di Stadion Teladan hingga pukul 10 malam.

Mereka menghidupkan semua lampu, termasuk bola lampu tambahan, masing-masing empat di tribun timur dan lima di tribun bagian barat.

(Baca Juga: Prestasi Tim Hoki Putri Indonesia untuk Asian Games 2018 Meningkat)

"Sesuai dengan janji pihak Pemko Medan akan menambahi penerangan. Hari ini (Senin, 5/3/2018, red) PT LIB meminta progres tentang itu,” kata Pesta Lumban Gaol, General Coordinator PT LIB untuk PSMS Medan.

Stadion Teladan, Medan." /> 

“Dan setelah semua dihidupkan, secara kasat mata terjadi peningkatan pencahayaan yang siginfikan. Ini kabar yang sangat bagus tentunya," ucap Pesta Lumban Gaol.

Kemudian, Pesta Lumban Gaol juga terlihat menghitung ulang di 40 titik lapangan.

(Baca Juga: Cetak Gol Kelas Dunia, Nemanja Matic Mengaku Bukan Itu Tugasnya)


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X