Sriwijaya FC berkesempatan melakoni laga uji coba dengan klub Malaysia, Felcra FC, jelang bergulirnya Liga 1 2018.
Rencananya, laga Sriwijaya FC dan Felcra FC akan dihelat di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Kamis (15/3/2018).
"Kita tinggal mengajukan surat izin kepada pihak terkait untuk melangsungkan pertandingan tersebut," ujar Sekretaris PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) selaku pengelola klub Sriwijaya FC, Faisal Mursyid, Sabtu (10/3/2018) yang dikutip SuperBall.id dari Sriwijaya Post.
Felcra FC merupakan tim yang saat ini bermain di Liga Primer Malaysia, kompetisi kasta tertinggi Negeri Jiran.
(Baca juga: Eks Pemain West Ham United Ini Bangga Persipura Jayapura Tahan Imbang Persela)
Menurut jadwal, tim Felcra FC akan tiba di Kota Palembang pada Selasa (13/3/2018).
Esoknya, mereka akan mencoba lapangan Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring untuk persiapan pertandingan.
Sriwijaya FC pun sudah merilis harga tiket untuk fan yang ingin menyaksikan laga tersebut.
"Untuk tiket, mulai besok (11/3/2018) sudah bisa didapatkan di Cafe n' Resto Sriwijaya FC dan Stadion Jakabaring." tambah Faisal.
"Untuk harga tiketnya, dijual VVIP Rp. 125 ribu, VIP Rp. 80 ribu, Barat Atas Rp. 60 ribu, Timur Rp. 35 ribu, Utara dan Selatan Rp 25 ribu," pungkasnya. (RM. Resha A.U)
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | palembang.tribunnews.com |
Komentar