Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Djadjang Nurdjaman Ungkap Cara PSMS Medan Pelajari Permainan Bali United

By Gangga Basudewa - Selasa, 20 Maret 2018 | 18:42 WIB
Pemain PSMS Medan saat menggelar latihan sore, Rabu (7/3/2018) di Stadion Kebun Bunga.
ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM
Pemain PSMS Medan saat menggelar latihan sore, Rabu (7/3/2018) di Stadion Kebun Bunga.

Tiga hari lagi PSMS Medan akan melakoni laga perdananya di Liga 1 dengan bersua Bali United.

Laga tersebut cukup berat untuk meraih poin perdana PSMS dari tim runner up Liga 1 2017 silam.

PSMS yang berstatus tim promosi, sangat berbeda sekali dengan kualitas pemainnya.

Sedangkan Bali memiliki trio naturaliasasi Spaso, Lilipaly dan Bachdim yang siap menggempur lini pertahanan Ayam Kinantan.

Juru Taktik PSMS, Djadjang Nurdjaman akui itu. Ia tak menapik kekuatan tim Bali lebih hebat dibandingkan timnya.


Pelatih PSMS Medan, Djadjang Nurdjaman bersama mantan pemain Chelsea dan timnas Inggris, Dennis Wise mengamati pemain skuat Ayam Kinantan latihan di Stadion Kebun Bunga, Kota Medan, Kamis (15/3/2018). (ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM )

Tapi Djadjang punya strategi yang apik untuk meredam kekuatan anak asuh Widodo itu.

Ia sudah mengamati gaya permainan Bali United lewat video pertandingan. Dengan tim pelatih mereka terus mengulang-ulang video itu demi melihat kekuatan dan kelemahan Bali United.

Namun, meski sudah melihat video permainan Bali United, Djanur sapaan akrabnya, enggan membeber kekuatan lawan.

(Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas U-23 Indonesia untuk Hadapi Timnas Singapura)

"Itu yang pasti rahasia, tidak mau saya sampaikan. Bali United tim yang punya materi bagus. Mereka punya Spaso, Lilipaly, Bachdim. Semua pemain depan berkelas dan pemain kunci. Enggak ada yang jelek. Pemain kelas satu semua," ungkap Djadjang di Kebun Bunga, Selasa (20/3/2018).

Untuk mengantisipasi tim bertabur bintang itu, kata Djanur, PSMS cukup menjaga kekompakan tim saja. Modal kepercayaan diri pemain yang mereka dapatkan saat uji coba lawan PSPS Riau di Stadion Teladan, Sabtu (17/3/2018) kemarin, wajib ia pertahankan.

 Anak asuhnya makin percaya diri setelah merasakam atmosfer pertandingan sesungguhnya di hadapan pendukung tim Ayam Kinantan.

"Antisipasinya ya kerjasama tim yang lebih kompak saja. Selain itu kami juga akan latihan taktikal," kata Mantan Pelatih Persib Bandung itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : medan.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X