Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Akan Lakukan Evaluasi Setelah Dikandaskan Sriwijaya FC

By Gangga Basudewa - Senin, 2 April 2018 | 13:38 WIB
 Pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez (kanan) didampingi asistennya, Fernando Soler, saat ditemui di Lapangan Lodaya, Kota Bandung, Jumat (24/02/2018).
FIFI NOFITA/BOLASPORT.COM
Pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez (kanan) didampingi asistennya, Fernando Soler, saat ditemui di Lapangan Lodaya, Kota Bandung, Jumat (24/02/2018).

Usai ditumbangkan Sriwijaya FC 1-3, di Stadion Gelora Jakabaring Palembang, Minggu (1/4/2018), skuat Persib langsung berupaya bangkit.

Asisten Pelatih Persib, Fernando Soler, akan membawa anak asuhnya kembali ke Bandung Senin (2/4/2018) siang ini.

Hal itu demi melakukan persiapan jelang laga selanjutnya melawan Mitra Kukar, pekan depan.

"Kita mau cari poin, sekarang harus kerja lebih berat, lawan juga lebih kuat. Kita lihat sekarang siapapun lebih kuat untuk minggu depan," ujar Soler, saat jumpa pers seusai laga, di Stadion Gelora Jakabaring, Minggu (1/4/2018) malam.

(Baca Juga: Persija Direstui Pemda dan Polres Bogor untuk Bermarkas di Pakansari)

Di Bandung, Ia akan melakukan evaluasi besar-besaran bersama sang Arsitek Maung Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez.

"Minggu depan evaluasi lebih bagus, coach Mario juga sudah di jalan, kira-kira nanti ada evaluasi untuk minggu depan siapa pun bisa main untuk minggu depan," katanya. 

Di dua laga awal pada Liga 1 2018, Persib memang tak didampingi Mario Gomez di bangku cadangan.

Hal tersebut karena Mario Gomez harus ke Argentina untuk menemani sang istri yang harus menjalani operasi.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : jabar.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X