Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC Siapkan Jurus Baru untuk Ladeni Borneo FC

By Aulli Reza Atmam - Senin, 2 April 2018 | 17:08 WIB
Pelatih Arema FC, Joko Susilo, mengamati timnya bertanding kontra Persija Jakarta pada laga Liga 1 2018 di Stadion Utama GBK pada Sabtu (31/3/2018).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM
Pelatih Arema FC, Joko Susilo, mengamati timnya bertanding kontra Persija Jakarta pada laga Liga 1 2018 di Stadion Utama GBK pada Sabtu (31/3/2018).

Arema FC menyiapkan jurus baru berupa perubahan skema permainan untuk laga kontra Borneo FC dalam laga pekan ketiga Liga 1 2018.

Arema FC dan Borneo FC akan berhadapan di Stadion Segiri, Samarinda, Senin (9/4/2018).

Hasil kurang maksimal dalam dua laga menjadi alasan tim pelatih Arema FC coba untuk melakukan perubahan.

Harapanya, perubahan tersebut bisa memberikan gaya permainan yang berbeda saat lawan Borneo FC.

Belum diketahui perubahan seperti apa yang dilakukan oleh tim pelatih, tetapi paling tidak hal ini menjadi pertanda baik bagi Arema.

Pelatih Arema, Joko Susilo, menyebut perubahan memang harus dilakukan karena performa tim dalam dua laga masih belum sesuai harapan.

(Baca juga: Beratnya Kekalahan atas Sriwijaya FC bagi Kapten Persib)

Dengan demikian, perlu ada sentuhan berbeda untuk bisa meraih hasil maksimal.

"Tidak mungkin kami terus memaksakan skema yang sama setelah tak maksimal di dua laga. Ini bukan coba-coba, tetapi memang harus dilakukan," ujar Joko, Senin (2/4/2018).

Sementara itu terkait rapuhnya lini pertahanan Arema, menurut Joko hal itu adalah tanggung jawab bersama.

Diuraikan pelatih yang akrab disapa Gethuk itu, baik penyerangan maupun pertahanan adalah karena kerja tim sehingga ke depannya kerja sama tim akan coba dibenahi.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : jatim.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X