Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Djadjang Nurdjaman Siapkan Langkah untuk Redam Ketangguhan Persija

By Jumat, 6 April 2018 | 11:21 WIB
Pelatih PSMS Medan, Djadjang Nurdjaman, berbicara kepada media saat jumpa pers perkenalan Indofood sebagai sponsor PSMS Medan di Liga 1 2018  di Hotel Garuda Plaza, Kamis (22/2/2018) siang.
ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM
Pelatih PSMS Medan, Djadjang Nurdjaman, berbicara kepada media saat jumpa pers perkenalan Indofood sebagai sponsor PSMS Medan di Liga 1 2018 di Hotel Garuda Plaza, Kamis (22/2/2018) siang.

 Pelatih PSMS Medan, Djadjang Nurdjaman, tak melihat kelemahan dibalik padatnya jadwal bertanding Persija Jakarta di Liga 1 dan AFC dan telah melakukan antisipasi terhadap hal tersebut.  

Justru kondisi itu dianggapnya membuat Persija Jakarta semakin solid.

“Saya pikir Persija adalah tetap tim solid. Dengan dua laga awal yang baik di Liga, dan di AFC cup juga,” kata pelatih yang akrab disapa Djanur kepada BolaSport.

“Kami tidak melihat sisi lemah Persija dari sana. Yang pasti mereka lagi dalam situasi onfire,” ucap Djanur.

Lalu bagaimana mengantisipasi kelebihan lawan?

Di sisi teknis, Djanur telah menyiapkan taktik untuk meredam ketangguhan Persija Jakarta.

(Baca juga: Bepe Kemungkinan Diandalkan Persija untuk Hadapi PSMS Medan)

Dalam setiap latihan evaluasi di Stadion Teladan dan Kebun Bunga, eks pelatih Persib ini memberikan penekanan khusus.

“Kami sudah siapkan antisiasi dengan kelebihan Persija Jakarta. Mulai dari bola-bola atas hingga terhadap Simic,” beber Djanur.

Kabarnya Persija yang tak terlalu memikirkan laga dengan PSMS?

Djanur sumringah. Menurutnya itu hanya psywar yang disampaikan Persija.

“Saya tidak percaya itu. Psywar namanya,” kata Djanur.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X