Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diego Michiels Absen, Dejan Antonic Tak Khawatir

By Gangga Basudewa - Minggu, 8 April 2018 | 16:11 WIB
Pemain Borneo FC, Diego Michiels (kanan), berbincang-bincang dengan rekan setimnya saat menjalani latihan, Selasa (20/2/2018) menjelang laga melawan Mitra Kukar dalam ajang Piala Gubernur Kaltim 2018.
@PUSAMANIABORNEO/TWITTER
Pemain Borneo FC, Diego Michiels (kanan), berbincang-bincang dengan rekan setimnya saat menjalani latihan, Selasa (20/2/2018) menjelang laga melawan Mitra Kukar dalam ajang Piala Gubernur Kaltim 2018.

Borneo FC dipastikan tanpa sang kapten, Diego Michiels pada laga lanjutan Liga 1 2018 melawan Arema FC di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Senin (9/4/2018).

Diego absen lantaran kartu merah yang diterimanya saat Derby Mahakam pekan lalu.

Kendati demikian, pelatih Borneo FC Dejan Antonic tak risau dengan absennya Diego.

Pelatih asal Serbia ini mengaku sudah menyiapkan alternatif pemain yang bisa ditempatkan di pos Diego. 

(Baca Juga: Merasa Klop dengan Ezechiel, Jonathan Bauman Siap Beri Persib Kemenangan Perdana)

"Semua oke persiapan juga oke, Diego absen kartu merah tapi Abdul Rachman sudah bisa tampil lagi."

"Pemain muda sebagai pelapis juga siap dan saya tidak pusing karena mereka siap tampil maksimal," kata Dejan, Minggu (8/4/2018).

Kemungkinan besar Dejan akan kembali memainkan Leonard Tupamahu di pos Fullback kanan.

Sedangkan Fullback kiri tetap menjadi milik Abdul Rachman.

Borneo FC juga masih memiliki Tedi Berlian yang bisa dimainkan sebagai Fullback kanan.

Sementara itu untuk peran Kapten, Borneo FC tampaknya akan mempercayakan ban kapten kepada Lerby Eliandry yang memang menjadi kapten kedua Pesut Etam.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : kaltim.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X