Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rafael Berges: Persipura Pantas Menang atas Mitra Kukar

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 22 April 2018 | 10:01 WIB
Pelatih Mitra Kukar, Rafael Berges Marin, mengamati jalannya laga antara tim asuhannya melawan Arema FC pada pekan pertama Liga 1 2018 di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (24/03/2018) sore.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Pelatih Mitra Kukar, Rafael Berges Marin, mengamati jalannya laga antara tim asuhannya melawan Arema FC pada pekan pertama Liga 1 2018 di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu (24/03/2018) sore.

 Mitra Kukar harus puas pulang dengan tangan hampa ketika bertandang ke markas Persipura Jayapura pada pekan kelima Liga 1 2018, Sabtu (21/4/2018).

Tim berjulukan Naga Mekes itu takluk dengan skor 1-2 dari tuan rumah di Stadion Mandala.

Dua gol kemenangan Persipura dicetak Ian Kabes (12') dan Marcel Sacramento (19').

Sementara Mitra Kukar hanya mampu memperkecil kedudukan melalui Septian David Maulana di masa tambahan waktu.

Sepanjang pertandingan bergulir Mitra Kukar tak bisa keluar dari tekanan Persipura.

Bayu Pradana dan kawan-kawan, lebih sering menunggu datangnya bola untuk melancarkan serangan balik.

(Baca Juga: Diwawancarai Media Kroasia, Begini Jawaban Marko Simic tentang Persija)

Pelatih Mitra Kukar, Rafael Berges Marin, mengakui anak asuhannya bermain di bawah ekspektasi.

Maka dari itu, wajar bila timnya gagal mendapatkan poin dari pertandingan tersebut.

"Persipura memang tim yang bagus di semua lini. Mereka pantas menang dalam pertandingan ini. Saya salut dengan Persipura," ucap Berges.

"Persipura sangat superior. Mereka berhak menang atas Mitra Kukar. Selamat juga buat Persipura yang mampu mempertahankan posisi di papan atas klasemen," tambahnya.

Tambahan tiga poin tersebut membuat Persipura menggusur Persija Jakarta dari posisi puncak klasemen.

Pasukan Peter Butler ini mengemas 11 angka dari lima laga, atau unggul satu poin atas Macan Kemayoran.

Kekalahan ini menyebabkan Mitra Kukar menempati peringkat 15 klasemen.

Juara Piala Jenderal Sudirman tersebut hanya mampu mengumpulkan empat poin dari lima pertandingan yang sudah dihelat.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X