Tanpa berpikir panjang, Simic langsung melepaskan tendangan melalui kaki kanannya ke sisi kanan gawang Tampines Rovers.
Persija unggul 2-1 atas Tampines Rovers pada babak pertama.
45+1' GOAL! 2-1 @Persija_jkt
Great run from Riko down the right and he sets up #SuperSimic for a simple finish!#TPRvPSJ #AFCCup2018 pic.twitter.com/DT5EtTLG8q
— FOX Sports LIVE! (@FSAsiaLive) 24 April 2018
Pada babak kedua, Persija hanya membutuhkan waktu enam menit untuk menciptakan gol ketiganya dalam laga tersebut.
Lagi-lagi Riko menjadi aktor penting gol ketiga Persija malam hari ini.
Mantan pemain Semen Padang itu memberikan umpan mendatar kepada Novri Setiawan pada menit ke-51.
Novri yang berdiri tanpa kawalan langsung melepaskan bola ke sisi kanan gawang Tampines Rovers, 3-1 untuk keunggulan Persija.
51' GOAL! 3-1 @Persija_jkt
Persija launch a swift counter attack and Novri makes no mistake with the finish to extend his side's lead.#TPRvPSJ #AFCCup2018 pic.twitter.com/EofjdsMfvv
— FOX Sports LIVE! (@FSAsiaLive) 24 April 2018
Persija kembali melebarkan keunggulannya ke gawang Tampines Rovers pada menit ke-71.
Akselerasi Addison Alves yang masuk menggantikan Marko Simic berhasil melewat satu pemain Tampines Rovers.
Pemain bernomor punggung delapan itu langsung melepaskan bola dengan keras dan mampu menjebol gawang tuan rumah untuk keempat kalinya.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar