Undian penyisihan grup Piala Asia U-16 telah dilakukan pada Kamis (26/4/2018) siang di Malaysia.
Timnas U-16 Indonesia berada di pot 4 atau pot paling buncit dalam pengundian yang dilakukan tersebut.
Bergabung di pot 4 membuat pasukan besutan Fakhri Husaini itu harus berhadapan dengan tim-tim raksasa yang berada di pot 1 dan 2.
Dalam pengundian, Indonesia tergabung di Grup C bersama tiga negara lainnya untuk mengarungi Piala Asia U-16.
Tiga negara lain yang bergabung dengan Indonesia di Grup C adalah Iran, Vietnam dan juga India.
Iran merupakan runner-up Piala Asia U-16 2016 setelah dikalahkan Irak di partai puncak.
Sementara Vietnam menjadi tim yang berhasil lolos ke perempat final pada dua tahun lalu.
(Baca Juga: Laga Kontra Persib Diundur, Berikut 3 Kerugian yang Didapat Persija)
Sedangkan India di Piala Asia U-16 2016 gagal melaju meski dengan status sebagai tuan rumah di turnamen tersebut.
Pertarungan menarik juga terjadi di tiga grup lain pada Piala Asia U-16 2018 yang bakal berlangsung di Malaysia.
Di Grup A, Malaysia yang bertindak sebagai tuan rumah juga harus melewati tantangan dari raksasa ASEAN dan Asia.
Malaysia bergabung dengan Jepang, Thailand dan Tajikistan di Grup A Piala Asia U-16 2018.
Di Grup B tergabung empat negara yang tiga diantaranya merupakan negara dari Timur Tengah, yakni Korea Utara, Oman, Yaman, dan Yordania.
Pertarungan menarik akan terjadi di Grup D atau grup terakhir dalam turnamen dua tahunan ini.
Grup D diisi oleh juara bertahan Piala Asia U-16 yakni Irak, kemudian Korea Selatan, Australia, serta Afghanistan.
Turnamen dua tahunan ini akan digelar di Malaysia pada 20 September–7 Oktober 2018.
Berikut hasil lengkap pengundiannya:
Grup A
Malaysia
Jepang
Thailand
Tajikistan
Grup B
Korea Utara
Oman
Yaman
Yordania
Grup C
Iran
Vietnam
India
Indonesia
Grup D
Irak
Korea Selatan
Australia
Afghanistan
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | superball.id |
Komentar