Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Samsul Arif Buktikan Diri di Barito Putera Setelah sempat Dikritik

By Nungki Nugroho - Minggu, 13 Mei 2018 | 10:46 WIB
Pemain Barito Putera (kiri-kanan), Roni Ezar, Samsul Arif, dan Patrick da Silva, berpose menjelang dimulainya laga uji coba melawan Arema FC di Stadion Gajayana Malang, Jawa Timur Minggu (14/01/2018) sore.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Pemain Barito Putera (kiri-kanan), Roni Ezar, Samsul Arif, dan Patrick da Silva, berpose menjelang dimulainya laga uji coba melawan Arema FC di Stadion Gajayana Malang, Jawa Timur Minggu (14/01/2018) sore.

 Mantan penyerang timnas Indonesia yang kini berseragam Barito Putera, Samsul Arif Munip, akhirnya berhasil mencetak gol di ajang Liga 1 2018.

Samsul Arif sukses mencetak gol pertamanya di Liga 1 2018 ketika timnya, Barito Putera mengalahkan PSIS Semarang di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Sabtu (12/5/2018).

Empat gol tercipta untuk Barito Putera yang hanya mampu dibalas satu gol dari PSIS.

Dua gol diborong oleh Samsul Arif pada laga ini.

Bermain di depan pendukungnya sendiri, Barito langsung unggul cepat melalui gol dari striker lincah ini di menit ke-9.

(Baca juga: Pelatih Persebaya Sindir Gol Lerby Eliandry ke Gawang Timnya)

Menang dalam adu sprint dengan bek PSIS, tembakan keras kaki kanan Samsul Arif sukses membobol gawang tim Mahesa Jenar yang dikawal oleh Jandia Eka Putra.

Tak puas dengan satu gol, pemain dengan nomor punggung sembilan ini kembali mencetak gol pada menit ke-47.

Sedangkan dua gol Barito Putera lainnya dicetak oleh Rizky Rizaldi Pora dan gol bunuh diri dari bek asing PSIS, Petar Planic.

Dan satu gol balasan dari anak asuh Vincenzo Alberto Annese dicetak oleh gelandang asing mereka, Ibrahim Conteh.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X