Sejumlah pemain berpengalaman Lechia Gdansk akan gantung sepatu akhir musim ini.
Beberapa pemain ada yang sudah memastikan diri melepas seragam Lechia Gdansk dan masih ada yang berharap perpanjangan kontrak.
Pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec, memastikan akan membangun tim yang lebih kuat dibanding musim ini.
(Baca Juga: Tanggapan Pemilik Bali United Soal Ketertarikan Persija Boyong Lilipaly dan Irfan Bachdim)
Dikutip SuperBall.id dari sportowefakty.wp.pl, Kamis (17/5/2018), Satu dari sekian cara yang sudah direncanakan, Stokowiec memanggil Egy Maulana Vikri ke skuat utama.
Kesempatan ini bakal menjadi yang pertama bagi Egy bermain sepak bola di tingkat senior Eropa.
Egy yang menjadi bintang sejak bergabung di Timnas U-19 Indonesia memukau banyak klub asing.
Sebelum ke Lechia Gdansk, Egy sudah diuji banyak klub asing namun dia lebih memilih melabuhkan diri di klub Polandia itu.
Selain Egy, Mateusz Lewandowski yang dipinjamkan ke Slask Wroclaw kembali ditarik Lechia Gdansk.
Stokowiec juga berharap beberapa pemain andalan lainnya dapat memberikan kontribusi pada Lechia pada musim depan.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | superball.id |
Komentar