Piala Indonesia 2018 sudah menggelar empat laga putaran pertama dan semua terlaksana di Jawa Timur.
Ada tiga klub Liga 1 yang bertarung pada tiga zona selama Mei 2018.
Laga perdana sekaligus partai pembuka Piala Indonesia 2018 terlaksana di Stadion Letjen H Sudirman, Kabupaten Bojonegoro.
(Baca Juga: Tiga Pemain Bali United Diburu Bos Klub Elit Liga 1, Begini Jawaban Pieter Tanuri)
Laga yang berlangsung 8 Mei 2018 ini, tuan rumah Persibo menjamu Madura United dan laga berakhir dengan kemenangan tim tamu untuk partai zona 10.
Madura United yang merupakan klub Liga 1 menang melalui adu penalti dengan skor 3-1 setelah sebelumnya bermain imbang 1-1.
Persibo, yang merupakan klub Liga 3, sempat membuat tamunya kesulitan sebelum kalah pada saat adu sepakan 12 pas.
Sehari setelah laga pembuka, Arema FC dijamu PSBK Kota Blitar di Gelora Soeprijadi untuk laga dari zona 9.
Arema FC pulang dengan kemenangan 2-0 atas klub Liga 3 itu.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar