Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Komentar Pelatih Persipura Ini Bisa Bikin Panas Persija Jakarta

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 22 Mei 2018 | 13:34 WIB
Pelatih Persipura, Peter Butler saat pertandingan kontra Barito Putra, Rabu (14/3/2018) di Stadion Surajaya Lamongan pada laga Jakajaya Friendly Game 2018.
TB KUMARA/BOLASPORT.COM
Pelatih Persipura, Peter Butler saat pertandingan kontra Barito Putra, Rabu (14/3/2018) di Stadion Surajaya Lamongan pada laga Jakajaya Friendly Game 2018.

Pelatih Persipura Jayapura, Peter Butler, menganggap Persija Jakarta merupakan sebuah klub yang biasa saja.

Bahkan, Butler tidak akan menyiapkan strategi khusus untuk menghadapi klub berjulukan Macan Kemayoran itu.

Persija akan menjamu Persipura dalam pekan ke-10 Liga 1 2018 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (25/5/2018).

Menjelang duel kontra Persija, Persipura memilih untuk melakukan sesi latihan di Jakarta.

(Baca Juga: Djadjang Nurdjaman Waspadai Satu Pemain Mitra Kukar, Ini Sosoknya)

"Tak ada yang spesial untuk menghadapi Persija, kami hanya menyiapkan seperti biasa saja," kata Peter Butler saat ditemui wartawan, termasuk SuperBall.id dan BolaSport.com, di Lapangan Simprug Pertamina, Jakarta Selatan, Selasa (22/5/2018).

Pelatih asal Inggris itu mengatakan bahwa ia sudah mengetahui bagaimana permainan Persija sejauh ini.

Sayangnya, Butler tidak mau membeberkan apa saja yang dikhawatirkan Persipura untuk menghadapi tim juara Piala Presiden 2018 tersebut.

Persija saat ini sedang mengalami penurunan performa dengan merasakan empat kali kekalahan dari Madura United, Persela Lamongan, dan duel dua leg kontra Home United.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X