Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persebaya Surabaya Tak Terima Dijatuhi Tiga Sanksi Sekaligus

By Akhir Mala - Rabu, 23 Mei 2018 | 11:46 WIB
Pendukung Persebaya Surabaya menampilkan aksinya saat timnya melawan Arema Malang dalam pertandingan lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Minggu (6/5/2018). Tuan rumah Persebaya Surabaya mengalahkan Arema Malang melalui gol tunggal Misbakus Solikin.
SURYA.CO.ID
Pendukung Persebaya Surabaya menampilkan aksinya saat timnya melawan Arema Malang dalam pertandingan lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Minggu (6/5/2018). Tuan rumah Persebaya Surabaya mengalahkan Arema Malang melalui gol tunggal Misbakus Solikin.

Persebaya Surabaya telah menerima sanksi dari Komdis PSSI berupa denda sebesar Rp 410 juta.

Denda tersebut merupakan gabungan tiga sanksi yang diterima Persebaya Surabaya, di antaranya tingkah laku suporter senilai Rp 300 juta, soal pengawas pertandingan Rp 100 juta, dan pada pemain (Oktafianus Fernando) senilai Rp 10 juta.

(Baca Juga: Sepi di Kanjuruhan, Pelatih Bhayangkara Kritik Aremania)

Mendengar keputusan itu, Persebaya Surabaya ternyata merasa kebertan atas sanksi yang diterima.

Persebaya Surabaya berencana akan naik banding secara langsung.

"Soal banding kemarin sempat ditunda, karena ketua panpel ingin langsung."

"Jadi Pak Wisnu minta hari Rabu (sekarang, red) akan hadir sendiri," ujar Chairul Basalamah selaku Manajer Persebaya, dikutip SuperBall.id dan BolaSport.com dari Tribun Jatim.

(Baca Juga: Demi Osas Saha, Satu Pemain Persija Jakarta Bakal Dicoret dari Daftar Skuat)

Penderitaan yang diterima tim Bajul Ijo ternyata masih berlanjut.

Maskot Persebaya, Jojo dan Zoro mendapat larangan masuk stadion selama empat laga berturut-turut.

Keduanya dihukum karena tindakan tak terpuji yaitu mengacungkan jari tengah kepada pemain Arema FC.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X