Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lini Belakang Sriwijaya FC Mulai Tajam dalam Urusan Mencetak Gol

By Aulli Reza Atmam - Kamis, 24 Mei 2018 | 13:28 WIB
  Skuat Sriwijaya FC saat sesi latihan di Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang
SRIWIJAYAPEDIA
Skuat Sriwijaya FC saat sesi latihan di Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang

Para pemain penghuni lini belakang Sriwijaya FC sepertinya mulai menunjukkan ketajamannya dalam urusan mencetak gol.  

Para bek Sriwijaya FC telah mencetak rentetan gol selama gelaran Liga 1 2018 berlangsung.

Dalam catatan selama 10 pekan sejak dimulainya Liga 1 2018, tim berjuluk Laskar Wong Kito itu telah menorehkan 16 gol yang dibuat oleh tujuh penggawanya.

Tiga dari tujuh pemain tersebut berposisi bek.

Untuk pemain berpredikat top scorer sementara dalam tim, Alberto Goncalves alias Beto masih memegang rekor terbanyak dengan total 4 gol.

Beto disusul oleh Manuchekhr Dzhalilov (3 gol), Hamka Hamzah (3 gol), Esteban Vizcarra (2 gol), Mahammadou N’Diaye (2 gol), Marcko Sandy (1 gol), dan Patrich Wanggai (1 gol).

(Baca juga: Sempat Jadi Pilihan Utama, Kiper Arema Ini Perlahan Tersisih dari Persaingan)

Jika dibagi berdasarkan lini, memang untuk gol terbanyak masih dihasilkan oleh lini depan Sriwijaya FC dengan catatan 10 gol.

Kemudian, lini belakang menguntit capaian tersebut dengan torehan 6 gol.

“Memang sepakbola itu unpredictable, tidak bisa diprediksi. Kemarin pemain dari lini belakang yang ciptakan hattrick, satu dari Hamka dan dua dari N’Diaye,” ujar pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan, saat dikonfirmasi pada Kamis (24/5/2018).


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : palembang.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X