Kemenangan menjadi ambisi Mitra Kukar ketika menjamu Perseru Serui pada ke-12 Liga 1 2018 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Jumat (1/6/2018).
Tim berjulukan Naga Mekes itu tak mau kembali terjerembab dengan raihan negatif.
Namun, ambisi Mitra Kukar tak mudah direalisasikan.
Pasalnya, klub asal Tenggarong tersebut tidak dapat memainkan empat pemain intinya dalam pertandingan tersebut.
(Baca Juga: Timnas U-23 Indonesia Senasib dengan Timnas Wanita saat Hadapi Thailand)
Muhammad Bachtiar dan Ahmad Bustomi, absen karena belum pulih dari cedera yang menimpanya.
Sedangkan Septian David Maulana mesti meninggalkan Mitra Kukar karena membela Timnas U-23 Indonesia U-23, serta Muhammad Lutfi yang dipanggil Timnas U-19 Indonesia.
Kondisi tersebut tentu mempengaruhi keseimbangan Mitra Kukar.
Apalagi Perseru sampai sekarang baru kebobolan lima gol dan menjadi klub Liga 1, yang paling sedikit kebobolan di musim ini.
Akan tetapi, pelatih Mitra Kukar Rafael Berges, tetap optimistis skuatnya dapat memetik kemenangan.
(Baca Juga: Rambut Pahlawan Kemenangan Thailand Ini Bikin Ngakak Netizen Indonesia)
Ia menuturkan telah melakukan pembenahan usai dikalahkan PSIS Semarang empat gol tanpa balas pekan lalu.
"Pertandingan nanti akan sulit. Tapi kami membutuhkan tiga poin, dan saya tahu Perseru kuat dalam bertahan. Saya tetap yakin kami akan bermain maksimal saat pertandingan," ujar Berges.
"Situasi yang kami alami memang cukup sulit karena Mitra Kukar harus kehilangan banyak pemain."
"Tapi para pemain telah berlatih keras untuk pertandingan ini," tambah sosok berpaspor Spanyol tersebut.
Bila melihat posisi klasemen Mitra Kukar berada di bawah Perseru.
Bayu Pradana dan kawan-kawan menempati peringkat 15 dengan raihan 13 poin, sementara Cenderawasih Jingga menduduki posisi 11 unggul satu poin.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | superball.id |
Komentar