Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Michael Essien Putus Baik-baik dengan Persib Bandung

By Dimas Wahyu Indrajaya - Rabu, 6 Juni 2018 | 11:58 WIB
Gelandang Persib Bandung, Michael Essien, saat melawan Sriwijaya FC di Piala Presiden 2018, Selasa (16/1/2018).
HERKA YANIS/BOLASPORT.COM
Gelandang Persib Bandung, Michael Essien, saat melawan Sriwijaya FC di Piala Presiden 2018, Selasa (16/1/2018).

Marquee player Liga 1 2017, Michael Essien, mengakhiri kerja samanya dengan Persib Bandung.

Hal itu diutarakan langsung oleh Direktur Utama PT Persib Bandung Bermatabat, Glenn Sugita.

Glenn menerangkan bahwa Persib dan Essien pada Selasa (5/6/2018), sepakat mengakhiri kerja sama yang sudah terjalin sejak Maret 2017.

Keterbatasan kuota pemain asing di Go-Jek Liga 1 2019 menjadi alasan Persib melepas bekas pemain Chelsea itu.

Glenn juga menjelaskan perpisahan kedua pihak dilakukan dengan cara baik-baik.

(Baca juga: Bos Bali United soal Rumor Rafael van der Vaart: Kami Serahkan kepada Tuhan)

Meski hanya semusim, Glenn berharap kehadiran Essien di tubuh Persib menjadi pelajaran berarti bagi pemain-pemain di Liga Indonesia.

"Kami sama-sama menghargai regulasi yang telah dibuat PT Liga Indonesia Baru. Essien juga sangat memahaminya. Intinya, kami berpisah baik-baik," kata Glenn dikutip SuperBall.id dari situs resmi Persib.

"Bukan hanya pengertian Essien dalam mengakhiri kerjasama ini, lebih dari itu, kami, terutama saya, sangat berterimakasih dengan jasa-jasanya selama ini."

"Dedikasi, loyalitas, keceriaannya, serta profesionalisme yang ditunjukkan Essien selama ini sangat kami apresiasi."


Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Sumber : persib.co.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X