Kapten PSIS Semarang, Haudi Abdillah, segera melakukan persiapan maksimal untuk tampil bersama timnya menghadapi Persib Bandung.
Setelah libur kompetisi dan lebaran selama sekitar 10 hari, PSIS akan kembali berlaga pada lanjutan Liga 1 2018 dengan menghadapi Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (8/7/2018) pukul 18.30 WIB.
Setelah empat hari berselang, giliran PSIS Semarang menjamu Madura United di Stadion Moch Soebroto.
Setelah itu, skuat asuhan Vincenzo Alberto Annese harus terbang ke Papua untuk melawan Persipura Jayapura di Stadion Mandala, Jayapura, pada 18 Juli.
(Baca juga: Resep Striker Asing PSIS agar Tetap Bugar Sambil Makan Enak di Kampung Halaman)
Kembali dari Papua, tim berjulukan Mahesa Jenar itu pun akan bertarung dalam duel tim promosi Liga 1 2018 dengan menjamu Persebaya Surabaya pada 22 Juli 2018.
Haudi Abdillah menuturkan bakal memaksimalkan waktu untuk menghadapi empat laga besar tersebut, terkhusus kontra Persib Bandung.
"Kami punya waktu sekitar dua pekan untuk bersiap diri sebelum melawan Persib. Tentu waktu yang ada harus dimaksimalkan untuk mempersiapkan segalanya," kata Haudi kepada BolaSport.com, Senin (18/6/2018).
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar