Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Pemain Persipura Bangga Bisa Membela Timnas U-19 Indonesia

By Suci Rahayu - Senin, 2 Juli 2018 | 14:09 WIB
Feby Eka Putra (kiri) dan Todd Rivaldo usai mengikuti sesi latihan terbuka sekaligus uji lapangan timnas U-19 Indonesia, Sabtu (30/6/2018), di Gelora Delta Sidoarjo jelang Piala AFF U-19 2018.
ADITYA FAHMI NURWAHID/BOLASPORT.COM
Feby Eka Putra (kiri) dan Todd Rivaldo usai mengikuti sesi latihan terbuka sekaligus uji lapangan timnas U-19 Indonesia, Sabtu (30/6/2018), di Gelora Delta Sidoarjo jelang Piala AFF U-19 2018.

 Rasa bangga dirasakan Todd Rivaldo Ferre dalam laga timnas U-19 Indonesia lawan U-19 Laos usai digelar, Minggu (1/7/2018) malam

Sebab, itu adalah laga resmi perdana Todd bersama timnas U-19.

Todd Rivaldo Ferre tampil penuh selama 90 menit pada laga yang digelar di Stadion Gelora Delta, Kabupaten Sidoarjo tersebut.

Pemain potensial milik Persipura Jayapura tampil apik di lini depan dan sukses menbawa timnas U-19 menang dengan skor 1-0 atas Laos.

“Saya bangga dan bersyukur diberikan kepercayaan oleh coach Indra Sjafri tampil inti pada pertandingan resmi timnas U-19," ujar Tood.

"Apalagi, ini juga pertandingan resmi pertama saya. Saya bersyukur pada Tuhan ada kesempatan ini,” katanya dengan nada gembira.

(Baca juga: Jacksen F Tiago Bicara soal Hal-hal Negatif di Sepak Bola Indonesia)

Meskipun mampu bermain dominan dan mendapatkan banyak peluang, Todd menyebut laga kontra Loas tidak berjalan mudah.

Sebab, Laos memilih tampil bertahan dan hanya mengandalkan serangan balik.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X