Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC Boyong 19 Pemain ke Markas Barito Putera, Ini Daftarnya

By Gangga Basudewa - Selasa, 10 Juli 2018 | 09:37 WIB
Pemain Arema FC mengikuti sesi latihan di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Kami (21/6/2018).
OVAN SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Pemain Arema FC mengikuti sesi latihan di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Kami (21/6/2018).

Arema FC harus kehilangan beberapa pemain utama kala menantang tuan rumah Barito Putera, Rabu (11/7/2018).

Tiga pilar utama Arema FC yakni Thiago Furtuoso, Ricky Ohorella dan Purwak Yudhi tidak dibawa pada away kali ini.

Sebagai gantinya, Arema FC memboyong Agil Munawar, Israel Wamiau dan Muhammad Rafli.

Namun, ada kejutan dari 19 pemain yang dibawa ke Banjarmasin.

Kiper asing Srdjan Ostojic yang tengah menjalani seleksi juga turut dibawa dalam tur kali ini.

(Baca juga: Menang dan Cetak Tujuh Gol, Myanmar Butuh Satu Poin untuk Susul Indonesia ke Semifinal)

Masuknya nama Ostojic dalam rombongan tur kali ini sedikit mengagetkan.

Pasalnya kiper asal Serbia itu belum resmi dikontrak oleh Arema FC.

Bahkan pelatih Arema FC, Milan Petrovic masih belum memberikan lampu hijau terkait nasib Srdjan Ostojic.

"Mungkin kami masih memerlukan beberapa waktu lagi untuk menentukan nasibnya," kata Milan di Stadion Kanjuruhan, Senin (9/7/2018).

Di luar itu semua, Arema FC menargetkan untuk membawa pulang poin dari markas Barito Putera.

Untuk itu tim pelatih mencoba memaksimalkan pemain yang ada guna bisa mewujudkan target tersebut.

Berikut 19 pemain yang diboyong ke Banjarmasin:

1. Joko Ribowo
2. Kurniawan Kartika Ajie
3. Johan Ahmat Farizie
4. Bagas Aadi Nugroho
5. Agil Munawar
6. Arthur Cunha Da Rocha
7. Juan Revu
8. Hanif Sjahbandi
9. Hendro Siswanto
10. Jefri Kurniawan
11. Dedik Setiawan
12. Dendi Santoso
13. Rivaldi Bawuo
14. Muhammad Rafli
15. Israel Wamiau
16. Ridwan Tawainella
17. Aahmet Aatayev
18. Ahmad Nurhardianto
19. Srdjan Ostojic

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : suryamalang.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X